Kampala — Pemimpin oposisi utama Uganda Bobi Wine, yang muncul sebagai penentang paling tangguh Presiden veteran Yoweri Museveni, ditembak di bagian kaki oleh agen keamanan di pinggiran utara ibu kota Kampala pada hari Selasa (3/9), kata partainya, NUP.
Wine, seorang bintang pop yang beralih menjadi politisi bernama asli Robert Kyagulanyi, menempati posisi kedua dalam pemilihan presiden tahun 2021 di belakang Museveni, yang telah memerintah negara Afrika Timur itu selama hampir empat dekade.
“Sejumlah agen keamanan telah melakukan upaya untuk membunuh Presiden @HEBobiwine. Dia ditembak di kaki dan terluka parah,” kata partai Wine, National Unity Platform, dalam sebuah posting di platform X.
NTV, lembaga penyiaran independen lokal, melaporkan bahwa dia terluka dalam perkelahian setelah polisi menembakkan gas air mata untuk membubarkan para pendukungnya. Juru bicara kepolisian Patrick Onyango tidak segera menanggapi permintaan kantor berita Reuters untuk memberikan komentar.
Sebuah video yang dibagikan secara luas di media sosial menunjukkan para pejabat partai NUP membantu Wine tertatih-tatih keluar dari Pusat Medis Najeem di lingkungan Bulindo. Wine tampak mengalami luka di tulang kering kaki kirinya dan meringis kesakitan.
“Kami mengutuk tindakan pengecut ini; satu lagi upaya untuk membunuhnya. Kekerasan yang terus berlanjut terhadap mereka yang menentang rezim Museveni harus dikutuk oleh semua orang yang memiliki hati nurani yang baik,” tulis Sekretaris Jenderal Partai NUP David Lewis Rubongoya di platform media sosial X.
Pemerintah Museveni dituduh oleh para penentangnya, serta para aktivis hak asasi manusia, sebagai upaya untuk membungkam oposisi; sesuatu yang dibantah oleh Museveni.
Wine telah mengumpulkan dukungan besar di kalangan anak muda Uganda, negara berpenduduk 46 juta jiwa, yang mulanya dirangkul dengan kisahnya yang berasal dari keluarga miskin menjadi bintang pop dari ghetto, dan dalam beberapa tahun terakhir oleh oposisinya yang berani terhadap pemerintahan Museveni.
Wine dinyatakan sebagai runner-up dalam pemilihan presiden 2021; meskipun ia menolak hasil tersebut dan mengklaim menang, dengan mengatakan bahwa pemungutan suara telah dicurangi melalui intimidasi, pencoblosan surat suara, penyuapan, dan taktik lainnya. [th/jm]